HIMA K3 PPNS Gelar Safety Competition 2012

Gambar Ilustrasi
Peduli Pentingnya Safety Awareness Surabaya, KabarGres.Com - Himpunan Mahasiswa (Hima) Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS) menggelar Safety Competition 2012 dengan unsur lomba fotografi, artikel dan poster sesuai dengan tema masing-masing lomba yang seirama dengan tema bulan K3 nasional yakni "Optimalisasi Penerapan SMK3 untuk Peningkatan Mutu Kerja dan Produktifitas". Pada ajang lomba kali ketiga ini, PPNS berhasil juara umum dengan menggondol 4 gelar dari 3 unsur yang dikompetisikan. Direktur PPNS, Ir. Muhammad Mahfud M.MT, menyebutkan para pemenang pada unsur lomba fotografi yakni Juara I: Ichsan Rizki L (ITS), Juara II: Catur Hidayatullah (PPNS) dan Juara III: Wesdiana Dwi S (UMM). Untuk unsur lomba poster, Juara I diraih Gus Rifki (PPNS), Juara II: Puguh Cristianto (ITS) dan Juara III: Dian Purnama Sari (PPNS). Sedangkan unsur lomba artikel, Juara I: Miko Aditya S (Univ. Brawijaya), Juara II: Adlia Fadia (Univ. Airlangga) serta Juara III: Alfisyahrial (PPNS). "Untuk para juara I berhak menerima hadiah uang senilai Rp1.500.000, juara II sebesar Rp750.000 serta juara III Rp500 ribu," jelasnya. Lebih jauh Mahfud menjelaskan, K3 nasional 2012 jatuh pada 12 Januari hingga 12 Pebruari 2012. "Sebagai satu-satunya program studi Teknik K3 di Indonesia, Hima K3 begitu menyadari tentang pentingnya aplikasi K3 yang tidak hanya dalam dunia industri tetapi K3 juga mutlak perlu untuk diimplementasikan dalam kegiatan sehari-hari. "Para pemuda khususnya kalangan mahasiswa, merupakan sasaran utama dalam setiap event Safety Competition yang digelar Hima K3 tiap tahunnya. Para pemuda dipandang lebih kreatif persuasif dalam menyampaikan pesan akan pentingnya aplikasi K3 kepada masyarakat," terangnya. Disebutkan, pada lomba artikel misalnya, tema artikel yang dikompetisikan pada safety competition tahun ini adalah "Opini Kreatif Membangun K3 dalam Kehidupan Sehari-hari". Dari 65 artikel yang masuk pada meja panitia Safety Competition, ditemukan banyak sekali ide menarik bagaimana cara untuk mengenalkan dan mengimplementasikan K3 mulai dari pemerintahan, industri hingga unsur kecil pda kehidupan sehar-hari," ujarnya. Sementara itu, Sekretaris Prodi Teknik K3 sekaligus dewan juri Safety Competition bidang artikel, mengungkapkan para peserta lomba telah menuangkan ide-ide begitu kreatif dan fresh yang belum pernah terpikirkan para pemerhati K3 yang telah senior. Kemudian pada kompetisi poster K3 dengan tema "Membangun K3 untuk Meningkatkan Produktifitas dan Mutu Kerja", penekannya kepada implementasi K3 di dunia industri sebagaimana diketahui kedisiplinan K3 sangat erat kaitannya dengan produktifitas kinerja, dan peningkatan produktifitas kinerja sebanding lurus dengan kemajuan sebuah bangsa. Sedangkan pada kompetisi fotografi sesuai dengan tema "Berbudaya K3 Dimanapun dan Kapanpun" para peserta mengabadikan gambar tentang K3 yang penting untuk diaplikasikan dimanapun dan kapanpun. Dari serangkaian lomba pada Safety Competition tersebut, Hima K3 berharap dapat turut serta mendukung tekad Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI dalam mewujudkan Indonesia Berbudaya K3 tahun 2015. Diikuti 213 peserta dari perguruan tinggi negeri dan swasta seluruh Jawa Timur. "Semoga dengan terselenggaranya kegiatan ini, para pemuda khususnya para mahasiswa lebih melek K3 sehingga akan lebih mudah bagi Indonesia untuk mengenalkan K3 dan pentingnya K3 sebagai investasi masa depan kehidupan bangsa yang produkif sedini mungkin kepada masyarakat," tandas mahasiswa Teknik K3 serta Koordinator lomba bidang fotografi, Andika. Ditambahkan, hadiah para pemenang diserahkan bersamaan dengan dihelatnya Seminar Nasional Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja bertemakan "Accident Prevention based on Safety Management for Loss Control", Sabtu (11/2). Tampak hadir dalam acara tersebut, Dirjen Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan Kemenakertrans RI, Drs. A. Muji Handaya, M.Si mewakili Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI, Drs. H. A. Muhaimin Iskandar, M.Si. (t) Teks foto: Dari kiri ke kanan: Direktur PPNS, Ir. Muhammad Mahfud M.MT, Dirjen Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan Kemenakertrans RI, Drs. A. Muji Handaya, M.Si, dan Rektor ITS, Prof. Dr. Ir. Tri Yogi Yuwono, DEA. (foto: KGC/A. Subiyantoro)

0 comments:

Post a Comment

Copyright © 2012 SC 2013 Designed by :Najih Andrianto.Powered by Blogger

Selamat Datang di Official Blog Safety Competition 2013 PPNS. Selamat Kepada Pemenang Safety Competition 2013. Keputusan Juri Tidak Dapat Diganggu Gugat. Seluruh Karya Yang Masuk Telah Menjadi Hak Panitia Safety Competition 2013 PPNS. Mari BUDAYAKAN KESELAMATAN Di Kehidupan Sehari-hari !